Langsung ke konten utama

Mengidentifikasi Informasi Teks Diskusi

 Guru                   : Susi Purwaningsih, S.Pd

Mata Pelajaran    : Bahasa Indonesia/ Genap

Indikator Pencapaian : Menyebutkan informasi dari teks diskusi berupa pendapat pro dan kontra dari                                             permasalah aktual

Assalamualaikum wr.wb anak-anak hari ini untuk pelajaran Bahasa Indonesia memasuki materi baru tentang teks diskusi. Silahkan untuk menyimak dan membaca penjelasan materi berikut dengan sungguh-sungguh sebelum mengerjakan tugas yang telah diberikan.

Mengidentifikasi Informasi Teks Diskusi

Diskusi menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah pertemuan ilmiah untuk bertukar pikiran mengenai suatu masalah. Diskusi pada umumnya dilakukan oleh dua kelompok yang membicarakan suatu masalah. Sama seperti diskusi, teks diskusi mempunyai pengertian suatu jenis teks yang mempunyai pendapat mengenai suatu hal. Hal yang mendasari teks diskusi adalah pendapat. Pendapat dalam sebuah teks diskusi bisa setuju (pro) ataupun tidak setuju (kontra). Masalah yang dibahas dalam teks diskusi juga bisa menjadi masalah yang setuju (pro) atau tidak setuju (kontra) dalam teks tersebut.

Teks diskusi mempunyai struktur teks sebagai berikut.

1. Masalah

Dalam teks diskusi pasti terdapat suatu masalah. Masalah yang dipilih dalam teks diskusi merupakan topik yang akan dibahas pada teks tersebut. Ketika memilih topik sebaiknya dipilih topik yang mengandung kontroversi, sehingga kita dapat dengan mudah mengemukakan argumen (pendapat), baik argumen yang pro maupun argumen yang kontra.

2. Argumen Mendukung

Argumen yang dibahas pada bagian ini adalah argumen yang mendukung terhadap masalah yang dibahas. Argumen mendukung harus disertai dengan fakta, data, serta referensi yang berkaitan dengan masalah yang dibahas.

3. Argumen Tidak Mendukung

Argumen tidak mendukung merupakan argumen kebalikan dari argumen mendukung. Pada bagian ini argumen yang ditulis adalah argumen yang menentang masalah masalah yang sedang dibahas. Sama seperti argumen mendukung, argumen tidak mendukung juga harus disertai dengan fakta, data, serta referensi yang berkaitan dengan masalah yang dibahas.

4. Kesimpulan

Berisi kesimpulan dan rekomendasi mengenai isu yang dibahas. Hal ini harus diusahakan mengambil jalan tengah dari isu yang dibahas. Perhatikan contoh berikut ini:

Setelah membaca contoh pada tabel di atas diharapkan anak-anak dapat mengidentifikasi jenis teks diskusi. Teks Diskusi disusun untuk menyajikan pendapat, sudut pandang, atau prespektif yang berbeda terhadap suatu permasalahan. Kegiatan ini dapat dijumpai, misalnya, pada rapay OSIS tentang penyusunan kegiatan OSIS yang paling tepat atau rapat di RT saat membicarakan masalah sampah di lingkungan RT. Setiap orang mengajukan pendapat berbeda-beda. Ada pendapat yang setuju mendukung terhadap suatu gagasan, ada yang bertentangan, ada juga yang masih ragu.

Gagasan dan argumen dari semua sisi dievaluasi sebelum menentukan keputusan. Teks diskusi (lisan maupun tulis) dapat memuji topik yang kontroversial, menggunakan argumen secara langsung terhadap topik, dan harus meyakinkan.

TUGAS MANDIRI!
1. Silahkan buat catatan kecil (rangkuman) pada buku tulis kalian
2. Buka buku paket halaman 117-120 kerjakan soal pada tabel kegiatan 1 dan kegiatan 2
3. Jawab pertanyaan-pertanyaan berikut tulis beserta soalnya:
4. Link pengiriman tugas: https://forms.gle/ukQfXg8ys45EwM9R6

SELAMAT MENGERJAKAN & SEMANGAT BELAJAR



Komentar

Postingan populer dari blog ini

3.11 Mengidentifikasi informasi tentang fabel/legenda daerah setempat yang dibaca dan didengar

Assalamualikum anak-anak kelas 7D, bagiamana kabarnya hari ini? Semoga selalu senantiasa dalam lindungan Allah SWT. Hari ini waktunya belajar Bahasa Indonesia memasuki materi pada BAB baru yaiku Teks Cerita Fabel. Adapun persiapan pembelajaran yang harus dilakukan dalam belajar di BAB ini yaitu ada 4 poin, coba anak-anak perhatikan peta konsep di atas, kemudian perhatikan dengan sungguh-sungguh penjelasan materi berikut ini.   Tujuan Pembelajaran: Setelah mempelajari BAB ini, siswa diharapkan mampu mengidentifikasi informasi tentang teks fabel/ legenda daerah setempat yang di baca dan di dengar menceritakan kembali isi fabel. legenda daerah setempat yang dubaca dan didengar menelaah stuktur dan kebahasaan teks fabel daerah setempat yang dibaca dan didengar memerankan isi fabel daerah setempat yang dibaca dan didengar A. Mengidentifkasi informasi tentang fabel Kalian tentu pernah membaca fabel. Mengapa nenek moyang kita menciptakan fabel? Pada semester lalu kamu sudah belajar cerita...

4.11 Menceritakan Kembali Isi Fabel

 Menceritakan Kembali Isi Fabel Assalamualaikum anak-anak kelas 7D, kita akan melanjutkan untuk belajar Bahasa indonesia dari materi minggu lalu. Hari ini kita akan belajar tentang menceritakan kembali isi fabel. Dari yang sudah bu Susi jelaskan di minggu lalu bagaimana mengetahui fabel, ciri-ciri dll. Coba hari ini anak-anak buka buku paket halaman 205, cermati dengan sungguh-sungguh  dan silahkan di baca cerita fabel yang berjudul: " Semua Istimewah"  Jika sudah membaca cerita febel di harapkan, anak-anak dapat menentukan: Menentukan tokoh dan watak tokoh Menentukan rangkaian peristiwa TUGAS:  - Silahkan kerjakan soal-soal pada link berikut dengan sungguh-sungguh:  https://forms.gle/x8yYRvHT3de25FT58 SEMANGAT BELAJAR & SELAMAT MENGERJAKAN "Barangsiapa tidak mau merasakan pahitnya belajar, ia akan merasakan hinanya kebodohan sepanjang hidupnya." -Imam Syafi'i rahimahullah