Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2021

PERTEMUAN 9 - ULANGAN HARIAN BAB 2

  Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia Kelas/Semester : IX/Ganjil Guru: Susi Purwaningsih, S.Pd Jenis soal: 20 Pilihan Ganda ULANGAN HARIAN Assalamualaikum wr.wb selamat pagi anak-anak. Bagaimana kabar kalian hari ini? Semoga senantiasa dalam keadaaan sehat waalafiat tiada kurang suatu apapun tetap semangat untuk belajar secara daring. Senantiasaan hormat kepada kedua orang tua, bapak/ibu guru dan tetap laksanakan ibadah dengan disiplin. Hari ini untuk pelajaran Bahasa Indonesia akan dilaksanakan Ulangan Harian guna untuk melihat hasil belajar dan pemahaman kalian pada materi BAB II yang sudah dipelajari pada minggu-minggu sebelumnya. Untuk itu pastikan kalian berdoa telebih dahulu sebelum mengerjakan soal, jika sudah kerjakan soal dengan sungguh-sungguh dengan membaca petunjuk pengerjaannya. LINK SOAL ULANGAN HARIAN II : https://bit.ly/UlanganHarian2BhsIndonesiaIX   SELAMAT MENGERJAKAN DAN SEMOGA SUKSES

Pertemuan 8 - Menelaah Struktur dan Kebahasaan Pidato Persuasif

PENDALAMAN MATERI Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia Kelas/Semester : IX/Ganjil K.D: 3.4  Menelaah Struktur dan Kebahasaan Pidato Persuasif Assalamualaikum Wr. Wb, anak-anak kelas 9 bertemu lagi dengan pelajaran Bahasa Indonesia, hari ini kita akan mendalami materi lanjutan dari minggu lalu, untuk itu silahkan diperhatikan dan di baca penjelasan materi berikut ini: C. Menelaah Pidato Persuasif Kita dapat menelaah isi teks pidato persuasif dilihat dari struktur dan ciri kebahasaannya yang khas.  1. Struktur Pidato Persuasif Ada tiga bagian yang terdapat di dalam struktur teks pidato persuasif. Apabila salah satu bagian tersebut tidak ada, teks pidato tidak akan menjadi sempurna. A. Pembukaan Pembukaan teks pidato terdiri atas tiga bagian, di antaranya salam pembuka, ucapan penghormatan, dan ucapan syukur. 1) Salam pembuka Salam pembuka contohnya seperti Assalamu'alaikum wr.wb. Salam sejahtera bagi kita semua. 2) Ucapan penghormatan Ucapan penghormatan dalam sebuah pldato biasanya dil

Pertemuan 7 - Menyimpulkan Hasil Identifikasi Pidato Persuasif

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia Kelas/Semester : IX/Ganjil K.D: 4.3  Menyimpulkan Hasil Identifikasi Pidato Persuasif  Assalamualaikum Wr. Wb, anak-anak kelas 9 bertemu lagi dengan pelajaran Bahasa Indonesia, hari ini kita akan belajar materi lanjutan dari minggu lalu, sebelum bu Susi jelaskan apakah kalian sudah memahami tentang Pidato Persuasif ? Apa tujuan, ciri-ciri, dan manfaat dari Pidato Persuasif? Pastinya sudah kalian pahami ya, karena di minggu lalu sudah bu Susi berikan penjelasan secara runtut.  Perlu bu Susi ingatkan juga, terkait tanggung jawab kalian dalam menuntaskan tugas yang masih kosong, apalagi di masa pandemi seperti saat ini kalian diharapan agar lebih disiplin, tingkatkan kesadaran sebagai siswa untuk taat terhadap peraturan sekolah, kerjakan tugas-tugas sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan. Untuk itu, silahkan dituntaskan tanggung jawabnya karena masih banyak dari kalian yang menjadi catatan dalam mengumpulkan tugas yang masih kosong. Semoga kalian sel

Pertemuan 6 - Mengidentifkasi Informasi tentang Pidato Persuasif

Assalamualaikum Wr. Wb, anak-anak kelas 9 hari ini kita mulai pada pembahasan  di pelajaran Bahasa Indonesia BAB II, untuk itu sebelum bu Susi jelaskan secara rinci. Perlu bu Susi ingatkan terkait tanggung jawab kalian dalam menuntaskan tugas yang masih kosong, apalagi di masa pandemi seperti saat ini kalian diharapan agar lebih disiplin, tingkatkan kesadaran sebagai siswa untuk taat terhadap peraturan sekolah. Untuk itu, silahkan dituntaskan tanggung jawabnya karena masih banyak dari kalian yang menjadi catatan dalam mengumpulkan tugas yang masih kosong. Semoga kalian selalu dalam kondisi sehat walafiat tiada kurang suatu apapun, siap dan semangat untuk belajar hari ini !     PENDALAMAN MATERI  Mengidentifikasi Informasi tentang Pidato Persuasif          Pernahkah kalian melihat, mendengar, atau berpidato di depan umum? Menurut sebagian Orang, berpidato adalah suatu hal yang menakutkan. Namun sebenamya, kita dapat melatih diri untuk dapat berpidato asalikan mengetahui langkah-langkahn